166 Calon PPPK BKKBN Ikuti Seleksi Berbasis Komputer di Kantor Regional I BKN DIY

YOGYAKARTA – Tahun ini BKKBN akan menerima pegawai baru sebanyak 4.213 orang. Mereka bukanlah pegawai tetap atau PNS reguler, melainkan adalah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK atau P3K). Proses penerimaan telah diawali dengan pendaftaran pada Desember 2022 dan saat ini tengah memasuki tahap Seleksi Kompetensi, yang dilakukan dengan teknologi informasi dengan metode Computer Assisted Test (CAT) untuk menjamin transparansi dan akuntabilitas proses seleksi, disamping untuk efisiensi waktu dan tenaga dalam proses seleksi.

Seleksi dengan metode CAT ini dilaksanakan di semua provinsi. Calon pegawai dapat memilih provinsi tempat kerja dan provinsi lokasi test yang berbeda menyesuaikan tempat tinggal saat ini. Dari 4.213 formasi PPPK Penyuluh KB ini Perwakilan BKKBN DIY mendapatkan formasi 60 orang PPPK, sedangkan yang mendaftar dan lolos mengikuti CAT di provinsi DIY sebanyak 166 orang. Sebanyak 25 orang diantaranya memilih lokasi kerja DIY, sedangkan sisanya memilih lokasi kerja di luar DIY namun memilih mengikuti test di DIY. Seleksi dilaksanakan Badan Kepegawaian Nasional Kantor Regional I DIY di Jalan Magelang Sleman yang memiliki perangkat yang memadai untuk pelaksanaan CAT.

Penerimaan PPPK tahun ini merupakan yang kedua kali dilaksanakan BKKBN setelah tahun 2022 menerima PPPK. Seleksi tahun ini sedikit berbeda dari tahun sebulumnya, yaitu formasi berdasarkan regional, tidak lagi berdasarkan provinsi. Artinya peserta yang tidak diterima di provinsi yang dituju tetapi jika nilainya memenuhi passing grade dapat diterima di provinsi lain yang masih satu regional. Hal ini dimaksudkan untuk menjamin bahwa PPPK yang diterima betul-betul merupakan calon terbaik.
Setelah seleksi kompetensi dengan metode CAT 28 -29 Maret 2023 peserta masih akan menjalani Seleksi Kompetensi Tambahan secara serentak 9 April mendatang.

Biro SDM BKKBN pusat mengirimkan tim dipimpin Asesor SDM Nurzainun untuk memonitor jalannya proses seleksi. Nurzainun memberikan sambutan pengarahan dan memberikan semangat kepada para peserta dan panitia yang bertugas. Dari Perwakilan BKKBN DIY turut memberikan arahan Sekretaris Zainal Arifin mewakili Kepala Perwakilan Shodiqin.

(DSY)

Post Terkait

Leave a Comment